Daily Job, Pengalaman Pertama Bekerja Menjadi Network Operational Center (NOC) Di ISP Lokal

September 30, 2020

 Selamat datang di Zona TKJ, kali ini saya akan berbagi pengalaman saat pertama kali bekerja sebagai seorang NOC, di sebuah internet service provider lokal di daerah saya.

Sebelumnya saya akan membahasa apa itu NOC dan ruang lingkup pekerjaannya apa saja. NOC atau Network Operational Center, adalah sebuah pekerjaan dimana kita memiliki tanggungjawab untuk pengawasan dan pemeliharaan sebuah jaringan, baik jaringan lokal, internet ataupun backbone.

Jobdesk dari pekerjaan ini adalah mengawasi kinerja dari sebuah jaringan komputer. Jaringa komputer di sini adalah internet yang didistribusikan ke rumah-rumah ataupun instansi dengan media Antenna (RT/RW net) ataupun menggunakan kabel fiber optik (FO).



Ruang lingkup pekerjaannya seperti melakukan troubleshooting jaringan jika ada sebuah gangguan, melakukan pemantauan jaringan, dalam hal ini adalah trafik dari jaringan lokal dan internet, dan melakukan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan administrasi jaringan internet.

Tentunya kita sudah tau apa itu ISP, Internet Service Provider adalah sebuah lembaga atau perusahaan yang memberikan layanan jaringan internet kepaad pelanggannya, seperti telkom, biznet dan firstmedia. Dalam hal ini saya bekerja di salah satu ISP Lokal yang ada di Tulungagung, yaitu PT Lexxa Data Indonusa, yang bekerja sama dengan Icon dalam hal suply bandwidth. 

Karena dulu saya adalah siswa lulusan TKJ (Teknik Komputer dan Jaringan). Tentunya saya sudah tidak asing dengan hal yang berbau jaringan internet. 

Pada hari pertama ini saya masuk dan memulai adaptasi baru dengan rekan tim di divisi NOC. Langkah pertama yang saya lakukan adalah memahami topologi dari perusahaan isp tersebut. Hal mendasar seperti topologi adalah hal yang penting untuk kita ketahui, dimana pusat internet, pendistribusian dan letak-letak BTS. Dalam perusahaan ISP ini, menggunakan media Antenna dan Fiber Optik sebagau media pendistribusian jaringan Internet. Hal selanjutnya yang saya lakukan adalah membentuk hubungan dan komunikasi yang baik dengan tim dari divisi lain.

Sebagai NOC saya bertanggung jawab jika ada pelanggan yang mengalami trouble pada jaringan internet mereka. Dalam pekerjaan ini saya bisa berjumpa kembali dengan Mikrotik dan Cisco. DI perusahaan ini menggunaakn router Mikrotik sebagai device membagi bandwidth dan menyediakan PPPoE, apa itu PPPoE akan saja bahas di postingan selanjutnya.

Setelah mulai beradaptasi dan mamahami topologi jaringan pada ISP ini, saya mulai mencoba untuk menghandel komplain dari pelanggan. Sebuah hal baru buat saya untuk menghandel pelanggan yang komplen akan internet mereka, karena saya tidak terbiasa menggunakan bahasa formal, jari agak lama untuk beradaptasi.

Hal yang saya lakukan dalam troubleshooting jaringan, akan saya post di artikel selanjutnya.

Previous
Next Post »
0 Komentar