Cara Tepat Menghitung Transfer Rate Dan Waktu Transfer RAM

April 18, 2015
Cara Tepat Menghitung Transfer Rate Dan Waktu Transfer RAM


Untuk kali ini saya akan membahas tentang cara menghitung transfer rate dan waktu transfer RAM( Random Access Memory )

Dalam memilih RAM harus ditentukan pula kebutuhan yang user perlukan, apakah untuk render video, editing photo, atau hanya sekedar untuk internet saja.

Untuk menghitung waktu transfer RAM adalah menggunakan satuan NanoSecond (ns), istilah teknologinya dalah waktu dari RAM untuk mengirim 1 bit data ke processor.

Berikut adalah contoh dalam menghitung waktu transfer dari RAM

1. RAM DDR3 PC12800
Di sini kita akan menghitung waktu transfer dari RAM DDR3 PC12800, RAM jenis ini memiliki bus sebesar 1600 Mhz.

2. Mengkonversikan Mhz Ke Hertz 
 Konversikan 1600 Mhz menjadi satuan Hertz. Perlu diketahui bahwa 1 Mhz sama dengan 1.000.000 Hertz. Dengan demikian RAM DDR3 PC12800 yang memiliki bus 1600 Mhz sama dengan 1600 X 1.000.000 = 1.600.000.000 Hertz. Dapat kita ambil kesimpulan bahwa 1600 Mhz = 1/1.600.000.000 second .

3. Mengkonversikan detik ke nanosecond (ns)
Konversikan satuan detik menjadi nanosecond, perlu diketahui bahwa 1 detik sama dengan 1.000.000.000 ns (nanosecond).

4. Menemukan waktu transfer RAM
Setelah langkah konversi, selanjutnya adalah kita kalikan ke 2 hasil di atas.
- 1/1.600.000.000 X 1.000.000.000 = 0.625 ns
Jadi RAM DDR3 PC12800 memiliki waktu transfer data sebesar 0.625 ns


Selanjuta kita akan menghitung transfer rate dari RAM.

1. RAM DDR3 PC12800 memory clock 200 Mhz 

Rumus dari menghitung RAM DDR3 :
- transfer rate (memory clock) X 4 (Bush Clock Multiplier) X 2 (Data Rate) X 64 ( jumlah bit yang ditransfer)/8
- masukkan angkanya, ( 200 x 2 x 64) /8 = 12.800 Mb/s
- karena menggunakan teknologi double channel / dual channel, jadi di kalikan dengan 2,  12.800 x 2 = 25.600 Mb/s

2. RAM DDR2 PC6400 memory clock 800 Mhz 

Rumus dari menghitung transfer rate RAM DDR2 :
- Bus (Mhz ) x Lebar data ( Byte)
- Lebar data dari sebuah ram adalah 64-bit , apabila dikonversikan  1 byte sama dengan 8 bits.
- 800 x 8 = 6.400 Mb/s
- karena menggunakan teknologi double channel / dual channel, jadi di kalikan dengan 2,  6.400 x 2 = 12.800 Mb/s

Dari penjelasan di atas, dapat kita tarik kesimpulan bahwa kecepatn transfer rate RAM DDR3 adalah 2 kali dari RAM DDR2 .

Sekian Postingan tentang  Cara Tepat Menghitung Transfer Rate Dan Waktu Transfer RAM

Previous
Next Post »
0 Komentar